Oleh: Dillan Azaly
Dari berbagai pertanyaan dan kasus yang telah ada
bahwa hampir seluruh mahasiswa di Indonesia memiliki tujuan yang hampir sama
dalam mengikuti bangku perkuliahan yaitu hanya untuk mengejar materi saja.
Dampak dari hal ini bisa dilihat dan dirasakan bahwa dalam tiap tahunnya Indonesia
telah meluluskan puluhan ribu mahasiswa untuk mendapatkan gelar sarjananya tetapi
hanya beberapa saja yang bisa membuat perubahan bagi negeri tercinta ini ke
arah yang lebih baik lagi.
Dalam hal ini eksistensi mahasiswa baik selama masih kuliah maupun ketika telah lulus kurang begitu nyata, hal ini disebabkan oleh arus materialisme yang sangat tinggi yang telah banyak merasuki fikiran masyarakat dewasa ini. Para mahasiswa ketika masih berada di bangku perkuliahan hanya memikirkan untuk mengejar materi saja sehingga ketika sudah lulus dari kuliah yang dicari hanyalah untuk mengejar materi tanpa ada suatu tindakan perubahan yang dilakukan olehnya baik untuk dirinya sendiri maupun untuk bangsa ini. Berkembang pesatnya arus materialisme ini telah membuat mahasiswa kehilangan eksistensinya. Padahal mahasiswa yang sering menamakan dirinya sebagai agent of change atau agen perubahan adalah pemuda-pemuda yang nantinya akan membawa perubahan baik untuk dirinya sendiri maupun untuk bangsa ini ke arah yang baik dan lebih baik lagi.
Untuk itu di tengah berkembang pesatnya arus
materialisme yang sedang mewabah masyarakat Indonesia pada umumnya sudah seharusnya
para mahasiswa bisa dapat membendung arus tersebut dan tetap pada eksistensinya sebagai
mahasiswa yaitu dengan cara untuk tidak
terlalu mementingkan dalam mengejar materi tetapi seharusnya untuk bisa lebih
memahami tentang perannya sebagai mahasiswa yaitu sebagai agent of change
atau agen
perubahan untuk membangun dan membawa negeri ini ke arah yang lebih baik lagi.
Sehingga tepatlah bahwa ada sebuah pepatah yang
mengatakan bahwa kemajuan suatu bangsa berada pada para pemudanya. Hal ini
dikarenakan di pundak para pemuda bangsa inlah yang nantinya akan melakukan
sebuah perubahan yang besar bagi negeri ini menuju kea rah yang lebih baik
lagi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar